Pengolahan Makanan Indonesia - Salad Indonesia - Asinan Bogor

Ini adalah foto praktekku pas hari Sabtu, 2 minggu yang lalu, aku bikin Asinan Bogor.

Sebenarnya buatnya lumayan mudah, namun entah kenapa pas didapur kapan lalu rasanya complicated banget, yah...

Mungkin karena prakteknya 2 jadi 1 langsung, pertama harus bikin 3 bumbu dasar (Merah, Kuning, sama Putih) Terus bikin asinan bogor

Asinan Bogor sebenarnya disebut juga Asinan Betawi. Pada intinya, pembuatannya sayur-sayur dipotong-potong, gula merah dicairkan sama air, kalau sudah tambah cuka, semua sayur dan tahu dimasukkan ke dalam saus, aduk, tuang deh ke tempat saji, pas praktek ini aku pakai soup cup and saucer.

Garnishingnya aku juga gak ribet ^^ Cuma wortel yang dipotong ujungnya sampai berbentuk bunga, sama daun kucai yang dipotong pendek, terus ditata berdiri dibelakang wortelnya.

It's simple though.. Hehehe.. Lagi-lagi resepnya nyusul dulu ya kawan-kawan ^^

Makanan Indonesia itu.. Gampang-gampang susah kok.

Comments

Popular Posts